Artikel

SOSIALISASI PENCEGAHAN DAN PENANGANAN STUNTING BERSAMA REMAJA DESA TENJOLAYA

22 November 2025 13:00:31  Admin Desa  5 Kali Dibaca  Berita Desa

SOSIALISASI PENCEGAHAN DAN PENANGANAN STUNTING BERSAMA REMAJA DESA TENJOLAYA

Pada tanggal 22 November, Pemerintah Desa Tenjolaya melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Stunting yang bertempat di Aula Desa Tenjolaya. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen desa dalam mendukung program pemerintah dalam menurunkan angka stunting serta meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

Acara ini dihadiri oleh Ketua TP PKK Desa Tenjolaya, Ibu Yuli Meilan, Sekretaris Desa Bapak Dodi Mulyana, para remaja Desa Tenjolaya, serta tamu undangan lainnya. Kehadiran para remaja menjadi bagian penting dalam upaya edukasi sejak dini, karena remaja merupakan generasi penerus yang diharapkan mampu membawa perubahan positif dalam pola hidup sehat dan pemahaman mengenai stunting.

Dalam kegiatan ini, para peserta mendapatkan penyuluhan mengenai pengertian stunting, penyebabnya, dampaknya terhadap tumbuh kembang anak, serta langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk mencegah dan menanganinya. Narasumber juga menekankan pentingnya gizi seimbang, pemeriksaan kesehatan secara berkala, dan peran keluarga dalam menciptakan lingkungan yang sehat.

Selain itu, melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa pencegahan stunting tidak hanya menjadi tugas pemerintah atau petugas kesehatan, tetapi juga membutuhkan keterlibatan aktif seluruh lapisan masyarakat. Para remaja diharapkan menjadi agen perubahan yang dapat mensosialisasikan kembali materi yang diterima kepada keluarga dan lingkungan sekitar.

Dengan terselenggaranya kegiatan sosialisasi ini, Pemerintah Desa Tenjolaya berharap terciptanya sinergi antara pemerintah desa, kader, dan masyarakat dalam mewujudkan Desa Tenjolaya yang lebih sehat, bebas stunting, dan memiliki generasi yang cerdas dan berkualitas.

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

 Statistik

 Arsip Artikel

29 Juli 2013 | 13.644 Kali
Kontak Kami
29 Juli 2013 | 12.385 Kali
Profil Desa
26 Agustus 2016 | 12.362 Kali
Sejarah Desa
12 November 2018 | 12.338 Kali
Pemerintahan Desa
24 Agustus 2016 | 12.225 Kali
Data Desa
29 Juli 2013 | 12.183 Kali
Lembaga Kemasyarakatan
29 Juli 2013 | 12.071 Kali
Badan Permusyawaratan Desa

 Agenda

Belum ada agenda

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jalan Desa Tenjolaya No.1811
Desa : Tenjolaya
Kecamatan : Pasirjambu
Kabupaten : Bandung
Kodepos : 40972
Telepon : 02285924477
Email : tenjolayapsjb@gmail.com

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:55
    Kemarin:389
    Total Pengunjung:187.306
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:216.73.216.54
    Browser:Mozilla 5.0